Assalamualaikum, kabar baik nih..
Asus resmi mengumumkan kehadiran expertbook B3000 di Indonesia, laptop ini merupakan laptop edukasi berbasis Windows 11 yang paling portable dan fleksibel. Yang mana produk ini hadir sebagai sebuah laptop yang terpisah, sehingga laptop ini bisa digunakan sebagai tablet.
![]() |
Asus Gathering Malang 2022 |
Gathering Asus di Malang
Bertempat di Hotel Ascent Premier Malang, alhamdulillah saya mendapatkan kesempatan untuk mengikuti acara keren ini. Menghadirkan pembicara yang handal dibidangnya, kami dijelaskan banyak hal tentang kemampuan produk terbaru Asus ini. Ada Bang Firman a.k.a Bang Emmet yang kebetulan teman saya di komunitas Youtuber Squad, menjelaskan semua fitur-fitur kece dari Expertbook B3000 ini. Hadir juga dari Komunitas Snapdragon yang menjelaskan kemampuan super yang membackup performa Asus Expertbook B3000.
Dalam acara tersebut juga ada sesi tanya jawab yang setiap penanya pasti dapat hadiah, haha seru banget deh. Dan tidak kalah seru, tenyata anak saya (Aisy Wijaya) yang suka menggambar langsung nyobain Expertbook B3000 ini untuk membuat Fanart Kak Carol dan disambut baik oleh semua peserta.
Hand on: Aisy dan Kak Carol |
Ada games seru juga di sesi setelah semua paparan materi melalui Game Kahoot, dan terpilih 3 pemenang terbaik yang mendapatkan saldo e-wallet. Asyik banget.
Fisik Keren, Style Ringkas
Kembali ke review produk, desainnya yang ringkas dan fleksibel menjadikan salah satu keunggulan dari laptop Asus Expertbook B3000 ini. Tebalnya hanya satu cm dan mempunyai berat cuma 595 gram, membuat laptop ini mempunyai mobilitas yang tinggi dan juga tidak akan terlalu membebani. Karena dimensi dan bobotnya mirip seperti buku paling ideal untuk menunjang aktivitas para pelajar. Menariknya Expertbook B3000 juga tampil dengan stylus, perangkat ini akan memudahkan pengguna ketika digunakan pada mode tablet.
Bodi utamanya terbuat dari alumunium dan layar dilapisi panel kaca, untuk bezelnya agak tebal di sekeliling layar. Strip yang menghubungkan layar dan bagian belakang terbuat dari plastik, pun begitu tablet ini Sangat kokoh dan memiliki kualitas build yang baik. Expertbook B3000 memiliki tampilan layar jenis IPS berukuran 10,5 inci dengan aspek rasio ke body 16 banding 10. Pada bagian lain laptop detachable ini memiliki dudukan dan penutup keyboard. Masing-masing memiliki lapisan kain di bagian belakang dan keduanya dapat dipasang secara magnetis ke tablet.
Sementara banyak item praktis disertakan juga pemilihan port yang agak jarang dan minimal, hanya dudukannya ini memiliki fitur yang memungkinkan tablet digunakan dalam mode vertikal. Untuk sandaran tangannya pada penutup keyboard terbuat dari plastik. Asus Expertbook B3000 juga dilengkapi dengan stainless yang terintegrasi pada sasisnya namun sayangnya laptop ini hanya memiliki satu port usb-c dan Jack audio 3,5 MM, tidak ada Slot SD Card.
Asus ExpertBook B3 Detachable Laptop / Tablet |
Kamera Terbaik untuk Tablet/Komputer di Kelasnya
Selain itu masih ada dua kamera, dimana kamera depannya memiliki resolusi 5 MP dan untuk kamera belakangnya menggunakan sensor beresolusi 13MP. Kamera belakangnya dapat digunakan untuk berbagai aktivitas saat belajar seperti mengambil gambar dan merekam video saat guru menerangkan di depan kelas. Pada bagian keyboard setiap tombolnya dibuat lebih kecil dibandingkan laptop lainnya, namun masih nyaman untuk digunakan bagi mereka yang memiliki tangan yang lebih besar. Sayangnya nih keyboard ini nggak memiliki backlight yang mempermudah pengguna saat mengetik pada kondisi gelap. Ya mungkin tidak dirancang untuk yang gelap-gelap kali ya, haha.
Tombol-tombolnya juga punya jarak tempuh yang rendah meskipun masih relatif nyaman untuk ditekan, pada bagian touchpad memang ukurannya lebih kecil memiliki permukaan yang terbuat dari bahan plastik respon touchpad ini cukup baik. Meskipun pengguna masih dapat menggunakan layar sentuh untuk mendukung aktivitas para pelajar yang lebih beragam, laptop ini telah dilengkapi dengan stylush yang dapat disimpan langsung di kompartemen khusus yang terintegrasi di body laptop ini. Stylus ini terintegrasi baterai untuk mengisi daya di dalam sasis pena dengan dua tombol. Ini berfungsi sebagai metode alternatif untuk menggunakan layar sentuh. Ketika dicoba stylus ini cukup peka terhadap tekanan, dan ideal untuk menggambar dan menulis.
Baca juga: Jika Anda Depresi dan Butuh Solusi
Asus ExpertBook B3 Detachable Cocok untuk Pelajar |
Fitur Lengkap untuk Belajar dan Bekerja
ASUS ExpertBook B3000 merupakan laptop yang sangat tepat untuk pengguna dengan mobilitas tinggi, seperti para pekerja kantoran dan pelajar. Untuk mendukung kegiatan sehari-hari penggunanya, ExpertBook B3000 dilengkapi berbagai fitur modern salah satunya adalah AI noise cancellation. Fitur tersebut memungkinkan suara bising dapat diredam oleh sistem berbasis kecerdasan buatan (AI), sehingga pengguna laptop ini dapat berkomunikasi lebih lancar saat mengikuti sesi online conference atau online meeting. Pengguna ExpertBook B3000 juga dapat mematikan mikrofon dengan mudah melalui tombol khusus yang terdapat di keyboard-nya.
Tidak hanya sistem audio-nya, kamera ExpertBook B3000 juga dirancang agar penggunanya lebih nyaman saat dalam sesi video conference. Kamera ExpertBook B3000 telah dilengkapi dengan teknologi 3DNR (3D Noise Reduction) yang memungkinkan sistem untuk mengurangi noise pada kamera secara signifikan. Teknologi tersebut juga membuat tampilan pengguna ExpertBook B3000 saat melakukan video conference menjadi lebih jernih dan terang meski dilakukan pada kondisi minim cahaya.
Memudahkan penggunanya, ExpertBook B3000 juga telah dilengkapi dengan WiFi yang didukung oleh teknologi ASUS WiFi SmartConnect. Teknologi tersebut memungkinkan ExpertBook B3000 secara otomatis terhubung ke jaringan WiFi dengan kualitas koneksi dan sinyal terbaik. Selain itu, pengguna ExpertBook B3000 juga dapat memanfaatkan Bluetooth® 5.1 yang terdapat di laptop ini untuk menghubungkan berbagai perangkat seperti wireless mouse atau headphone.
![]() |
Pemateri: Bang Firman Menjelaskan Fitur Expertbook B3000 |
Performa Mumpuni dengan Daya Tahan Baterai Panjang
Lomba Tiktok dan Instagram Reels
![]() |
Para pemenang Lomba Video Tiktok / IG Reels |
This is very nice blog and informative.
BalasHapusI was very impressed when I found your writing.
BalasHapusIt's fantastic to hear about your experience at the Asus gathering in Malang! The Asus Expertbook B3000 seems like a sleek and lightweight device, perfect for students. The inclusion of a stylus and the impressive camera features add significant value. The engaging activities, such as the Kahoot game, further enhance the overall event experience. Great blog post! Reckless Driving New Jersey | Driving Without A License New Jersey
BalasHapus