Next Level Gaming di Malang: ROG Ally X Hadirkan Pengalaman Gaming Terbaik

Posting Komentar


Pada 12 September 2024 lalu, disela-sela kesibukan saya menjadi seorang Public Speaker di @GuruMendongeng, saya berkesempatan menghadiri acara "Next Level Gaming Media Roadshow" yang diselenggarakan oleh ASUS Indonesia di Hotel Harris, Malang. Acara ini berlangsung meriah dengan sesi coffee break sebelum Perwakilan ASUS memaparkan produk-produk gaming terbarunya. Dalam kesempatan tersebut, ASUS ROG meluncurkan tiga produk unggulan, yaitu ROG Ally X, Zephyrus G16, dan TUF Gaming A14.


ROG Ally X hadir sebagai Next-Level Handheld Gaming PC dengan peningkatan signifikan pada penyimpanan M.2 PCIe 1TB dan memori 24GB LPDDR5X-7500. Dengan baterai berkapasitas 80Wh, perangkat ini menawarkan pengalaman gaming lebih lama, didukung oleh sistem pendinginan baru yang lebih efisien. Selain itu, Zephyrus G16 dan TUF Gaming A14, yang masing-masing hadir dengan performa luar biasa dan desain ringan, siap mendukung aktivitas gaming maupun produktivitas para gamer dengan teknologi terbaru dari ASUS.

Next-Level Handheld Gaming PC

ROG Ally X hadir dengan berbagai peningkatan signifikan berdasarkan masukan dari para gamers. Salah satu pembaruan terbesarnya adalah penyimpanan, dengan kini menggunakan M.2 2280 PCIe Gen4 SSD berkapasitas 1TB, serta memori 24GB LPDDR5X-7500 yang memberikan peningkatan performa gaming.


Memori yang lebih besar ini juga mendukung iGPU Radeon™ pada Ryzen Z1 Extreme™ dengan VRAM hingga 8GB, sementara 16GB sisanya digunakan untuk aplikasi dan game, memastikan pengalaman gaming yang lebih lancar.


Dari segi daya tahan, baterai ROG Ally X kini memiliki kapasitas 80Wh, hampir dua kali lipat dari model sebelumnya. Dengan peningkatan ini, sesi gaming bisa berlangsung lebih lama tanpa khawatir kehabisan daya. Meskipun ada berbagai peningkatan signifikan, bobot perangkat hanya bertambah sedikit menjadi 678 gram. Ini menunjukkan bahwa perangkat tetap nyaman digunakan dengan performa yang optimal.


Pembaruan juga terjadi di sisi desain, dengan ROG Ally X kini hadir dalam warna hitam dan desain ergonomis. Tombol dan joystick diperbarui agar lebih nyaman dan tangguh, serta ada penyesuaian posisi untuk tombol M1 dan M2 agar lebih mudah digunakan. Selain itu, ROG Ally X kini dilengkapi dua port USB Type-C, memberikan fleksibilitas lebih baik dibandingkan sebelumnya.


Dalam hal pendinginan, ASUS memperkenalkan sistem baru dengan dua kipas yang ukurannya lebih kecil namun mampu meningkatkan aliran udara sebesar 24%. Hal ini membuat suhu operasi ROG Ally X bisa lebih rendah hingga 6⁰C, menjaga performa tetap stabil dan memberikan pengalaman gaming yang lebih nyaman tanpa gangguan.


Beli Next-Level Gaming Device Sekarang di ROG Store dan Partner ASUS Indonesia!

Produk-produk terbaru yang dijual di ASUS ROG Store dan partner ASUS Indonesia dijamin asli dan bergaransi resmi ASUS Indonesia. Dapatkan juga bonus berbagai periferal ROG seperti ROG Ally Premium Travel Case hingga ROG Ranger Gaming Backpack 16. Cek selengkapnya di:

https://id.rog.gg/next-level-gaming-exclusive-bundling  

Nikmati pengalaman belanja produk gaming terbaik di ASUS ROG Store terdekat:


1. Balikpapan

ROG Store Bitracom by Bitracom

Jl. MT. Haryono No. 75, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur 76114

2. Bandung

ROG Store BEC by Liberty Computer

Bandung Electronic Center 2 Lt. 1 Blok AC 03-05 Jl. Purnawarman No.13-15, Bandung

3. Batam

ROG Store Crystal Computer by Crystal Computer

Komplek Galaxy, Jl. Imam Bonjol No. 10, Lubuk Baja Kota, Kec. Lubuk Baja, Kota Batam, Kepulauan Riau 29444

4. Jakarta Pusat

ROG Store Mangga Dua Mall by Agres

Mangga Dua Mall Lt. Dasar (Lobby Pameran), Jl. Mangga Dua Raya, Jakarta Pusat

5. Jakarta Utara

ROG Store PIK by Jaya Cemerlang Computindo

Ruko Beach Boulevard Blok.D No.1 Golf Island, Kawasan Pantai Maju - PIK, DKI Jakarta 14460

6. Surabaya

ROG Store Maspion Square by Andro IT

Maspion Square Lt. Dasar Blok B-16 Jl. Ahmad Yani No. 73, Surabaya Jawa Timur 60238

7. Yogyakarta

ROG Store Yogyakarta by Kana Computer

Jl. Affandi, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

8. Sumatera Utara

ROG Store Plaza Medan Fair by Softcom

Plaza Medan Fair Lt. 4, Jl. Gatot Subroto No.30, Sekip, Kec. Medan Petisah, Kota Medan, Sumatera Utara 20113



Ayo Bergabung di ROG Community Indonesia

ROG Community Indonesia sendiri merupakan salah satu komunitas gaming terbesar di Indonesia dengan lebih dari 55.000 anggota yang tersebar di seluruh Indonesia. ROG Community hadir sebagai jembatan antara gamers sekaligus pengguna dan penggemar produk ROG dengan #TeamROG. Dengan misi menghadirkan komunitas gaming yang sehat, ASUS ROG Indonesia juga akan menggelar berbagai kegiatan ROG Community lainnya di seluruh Indonesia. 


ROG Community Portal: https://rogcommunity.id/ 


Kontak ASUS Indonesia

http://id.asus.com

Related Posts

Posting Komentar