Mudahnya Mencari SIM Baru @ Polres Malang di Zaman Now

4 komentar
Inilah ulasan lengkap tentang begitu Mudahnya Mencari SIM Baru @ Polres Malang di Zaman Now.
Himbauan Untuk Tidak Pakai Calo SIM

12 Oktober 2017
Kemarin sore saya daftar SIM Online via Korlantas.go.id dan salah Pencet di Polresta Malang, padahal KTP saya Kabupaten.
Lalu pagi ini saya ke Polresta dengan harapan bisa buat SIM lintas Polres karena sudah Jaman Online.
Ternyata? GAK BISAAA!! Hihi ^^

*sekedar info: sekarang SIM Kota Malang pindah di Jl. Dr. Wahidin (Bukan di Polresta Jagung Suprapto)

Tanpa fikir panjang,langsung deh saya cuzz meluncur ke Polres Malang di Singosari.
Waktu menunjukkan jam 9.30 dan saya disambut baik oleh bagian Informasi.
Diarahkan untuk Fotocopy KTP dan Test kesehatan, sekalian beli Map di Kantin Polres Malang.

*Info Penting: Surat Tes kesehatan WAJIB dari kantor test dekat Polres, surat kesehatan dari Puskesmas sudah TIDAK BOLEH lagi.

Setelah lengkap saya balik ke loket informasi dan pendaftaran.
Dan...
Saya disuruh balik besok ^^
'Besok Pagi² jam 7 sudah disini ya mas'
'Siap Pak'
Dan saya balik pulang lengkap dengan Map beserta berkas² saya.

Pak Umar: Pengarahan Dari Polisi Polres Malang

13 Oktober 2017
Pagi ini tepat jam 6.30 saya meluncur dan sukses tiba di TKP jam 7 pagi. Dan terpana saat menyaksikan antrean sudah banyakkkk.
Usut punya usut, mereka berangkat dari rumah jam 5 pagi, hihi.
Jam 7.50 tiba dan seorang petugas kepolisian Keluar menyambut kami para pencari jodoh, eh pencari SIM maksudnya ^^

'Selamat Pagi semuanya'
'Apa kabar??? Masih Semangat??'
Dan beberapa sapaan lain yang membuat kami terpacu untuk semangat dan selalu tersenyum.
Pak Umar namanya,
Orangnya kocak bin lucu, seru bin heboh.
Namun tetap Ganteng & Berwibawa, Wuiihh..
'Ingat!! Jika suka tersenyum dan bahagia silahkan masuk, tapi jika cemberut silahkan pulang saja'
Hahaha,
Peringatan pak Umar bikin semua orang tertawa dan tak henti²nya. Pasalnya setiap pesan selalu disisipkan humor agar semangat selalu.
*4 Thumbs Up buat Polres Malang

Isi Formulir dengan Cepat ya

Jam 8.00 dibuka dan lanjut mengisi Formulir. Siapa cepat dia dapat antrian lebih dulu, jadi pastikan bawa bolpoin sendiri ya.
Kok cepat²an?
Lalu buat apa Antri sejak pagi?
Hihi, jangan salah!
Sehari dibatasi untuk jumlah pemohon SIM, tadi ada yang sudah antri baris, giliran pembagian Formulir HABIS.
Jelas! dipersilahkan pulang dan balik lagi besok.
Setelah dapat antrian kita menunggu giliran input data.

PASTIKAN KTP SUDAH ELEKTRONIK YA!
Yang KTP biasa?
Tetep bisa, tapi akan memperlambat proses input data ini, kasihan banyak yang antri.
Input data beres, lanjut ke ruang Foto untuk rekam Sidik Jari, Tanda Tangan, dan Foto diri.
Semua serba Digital dan gak pake ribet lagi, pokoknya makin keren deh Polres Malang di Jaman Now.
Lanjut naik ke Lantai dua,
Serahkan Map dan bersiaplah Tes Ujian Teori.

Horee, saya lulus test teori
Apa sulit?
Iya bagi yang Gak Faham :D
Tenang saja, ujian teori mencari SIM jaman sekarang sudah mudah.
Dihadapkan Layar Sentuh alias Touchscreen, cukup pilih jawaban BENAR & SALAH.
Iya, beneran semudah itu, CARANYA.
Hihi, caranya memang mudah, soalnya juga mudah,
Jawabnya? InsyaAllah mudah juga kok.
Nyatanya saya Lulus kan ;)

*Info: ada 30 soal, dengan waktu 15 saja. Maka jawablah dengan cepat namun jangan tergesa². Pastikan Anda tenang dan santai.

Pakai Helm dan Rompi saat Test Pratek
Lanjut Test Berikutnya,
Yaitu Tes Ujian Praktek, berkendara dengan motor sendiri maupun pakai motor yang disediakan oleh Polres Malang juga boleh.

Hasilnya? Saya Gagal Test Praktek Tahap 1,
dan harus mengulang Test Praktek lagi pada tanggal 27 Oktober 2017.
Jadi ceritanya,
Dari semua lintasan: Jalan lurus & cepat Lulus, Jalan Zigzag Lulus, Jalan Angka 8 Lulus. Nah, kegagalan saya adalah saat jalan putar balik, saya salah posisi dan kaki saya harus turun untuk menjaga motor saya tidak jatuh.
Next, saya harus bisa dan lulus, mesti belajar teus ini ^^
Mohon doanya ya.

InsyaAllah nanti saya update lagi ya infonya, Pastikan Stay Tune terus di blog ini.

Semoga Bermanfaat.


Related Posts

4 komentar

  1. bikin baru ya? kalau perpanjang kan tidak ujian lagi. pengalaman di kota begitu sih

    BalasHapus
  2. @Welly: Iya baru om, jadi musti test ulang :D

    BalasHapus
  3. jadinya gimana? lulus yah. ndak sabar nungguin cerita bagian 2 ehehehe

    BalasHapus
  4. @Welly: Lulus mas, alhamdulillah :D

    BalasHapus

Posting Komentar