Cari Makanan Seafood? Cobain Rumah Ikan Bandar Djakarta yuk

Posting Komentar

Selamat Datang di Rumah Ikan Bandar Djakarta

Jika Anda mampir di Kota Malang, berpetualang dunia kuliner pasti bikin bingung, soalnya banyaaaak banget pilihannya. Nah, saya ada kabar bagus yang sebentar lagi info lengkapnya akan Anda baca dibawah ini, yuk disimak.

Pesona bawah laut memang begitu menggoda, mulai dari pemandangannya
hingga semua mahluk yang hidup didalamnya.
Bagi para pecinta kuliner, masakan Seafood memiliki pesona tersendiri
bagi mereka yang doyan makanan dari dunia air.

Bandar Djakarta namanya,
Sebuah rumah makan dengan menu seafood sebagai andalannya.
Saat pertama kali masuk rumah makan ini gak perlu bingung, karena kita
langsung disambut oleh waiters untuk menuju 'Pasar Ikan' dan memilih
menu seafood apa yang akan kita santap.
Cumi-cumi, Udang, Kepiting dan segala macam jenis ikan dari air tawar
dan air laut ada semua.

Ke Pasar Ikan Bandar Djakarta

Dengan ramah guide di pasar ikan akan melayani kita dengan baik,
silahkan tanya menu masakan favorit dan bentuknya bagaimana, bahkan
cara masaknya bagimana juga boleh ditanyakan. Jangan kaget juga jika
akan ada begitu banyak jenis olahan yang ditawarkan dan malah membuat
kita makin bingung untuk mencicipi semuanya, hehe semua menarik
soalnya.

Tipsnya:
Setiap hari ada diskon 50% untuk item tertentu, nah pilih deh yang
menu itu, biar hemat gitu :D

Banner Diskon 50%

Oke,
Setelah kita memilih jenis seafood yang kita pesan, akan diarahkan ke
timbangan di kasir awal. Kenapa awal? Karena di kasir awal ini kita
akan ditunjukkan berapa Total harga yang akan kita bayar, lalu mas
kasir akan berucap:
'Ini mas totalnya, silahkan ditunggu dan dinikmati dahulu makanannya,
baru bayar belakangan'
Asyeeeek :D

Nah, selanjutnya cari deh tempat yang Cozy, kalau pas malam bisa pilih
dekat panggung agar bisa makin dekat menikmati Live Music yang
disuguhkan setiap malam hari.
Saat menikmati pastikan Anda berdoa dahulu baru foto2 selfie, eh
salah, doa dulu baru deh makan2, hehe.

Berdoa dulu ya sebelum makan
Soal Rasa:
Kesan saya terhadap masakan di Bandar Djakarta ini Enak.
*** Bintang 3, perlu dicoba.

Soal Harga:
Menu seafood dimana2 selalu masuk segmentasi pasar menengah keatas,
minimal siapkan Dana 100rb jika sendirian atau 200rb jika untuk makan
satu keluarga (pengalaman Saya, Istri
dan 2 anak).
'Ada Harga Ada Rupa,
Tempat Bagus, Pelayanan Ramah, Rasa Enak'

Ruangan:
Luas dan banyak tempat duduknya, ada Mushola dan Toilet.
Ada juga VIP Room jika ingin nelakukan Meeting Group.

Alamat ada di Jl. Puncak Mandala no.44 Tidar Malang.
No Telp: 0341-568999

*ditulis oleh: Alix Wijaya | IG: instagram.com/alix_wijaya

Related Posts

Posting Komentar